Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BWF World Championships 2014] China Raih Tiga Gelar
01 September 2014
[BWF World Championships 2014] China Raih Tiga Gelar
 
 

China akhirnya berhasil memboyong tiga gelar juara pada babak final kejuaraan BWF World Championshps 2014. Sementara Korea Selatan dan Spanyol berbagi sama satu gelar yang tersisa.  Sebelum babak final di gelar, China memang telah memastikan dua gelar juara jatuh setelah terjadi All Chinese Final di nomor ganda putri dan ganda campuran. Korea Selatan pun memastikan satu gelar juara. Dua pemain Korea Selatan saling berhadapan di babak final. Hanya tunggal putra dan putri yang tidak terjadi final sesama satu negara.

Gelar juara pertama bagi China di persembahkan oleh pasangan Zhao Yunlei/Tian Qing. Pemegang medali emas Olimpiade London ini di babak final mengalahkan rekannya yang juga merupakan juara bertahan Wang Xiaoli/Yu Yang dengan 21-19, 21-15.

Duel duo Korea yang tampil di babak final menampikan permainan yang sangat menawan. Baik unggulan kedua Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong maupun lawannya Ko Sung Hyun/Shin Baek Choel sama-sama  ngotot untuk berusaha meraih gelar juara. Pertandingan terlama sepanjang babak final pun tercipta. Selama satu jam dua puluh menit, akhirnya Ko Sung Hyun/Shin Baek Choel yang muncul sebagai juara setelah unggul rubber game dengan 22-20, 21-23, 21-18.

Tampilnya Carolina Marin sebagai juara tunggal putri membuat kejuaraan yang kini di selenggarakan setiap tahun ini semakin berwarna. Pemain Spanyol yang pernah berlatih di Pelatnas ini mempecundangi unggulan pertama sekaligus pemegang medali emas Olimpiade London Li Xuerui. Carolina Marin yang hanya berlabel unggulan sembilan ini, bermain ngotot dan membuat pemain China kehabisan akal dan stamina. Kalah di game pertama dengan 17-21, Carolina berbalik unggul di dua game tersisa dengan 21-17, 21-18.

Chen Long, pebulutangkis asal China membuat Lee Chong Wei kembali gagal untuk bisa meraih gelar juara Dunia untuk pertama kalinya. Dalam babak final yang berlangsung kemarin  (31/8), Chen Long tampil lebih siap dan menang straight game 21-19, 21-19.

Final ganda campuran menjadi milik pasangan Zhang Nan/Zhao Yunlei. Pemegang medali emas Olimpiade London ini mengalahkan rekannya Xu Chen/Ma Jin dengan tubber game 21-12, 21-23, 21-13. Keberhasilan pasangan Zhang Nan/Zhao Yunlei meraih gelar juara membuat Zhao Yunlei menyabet double winner . (AR)

Hasil Final:
Ganda Putri: Zhao Yunlei/Tian Qing (CHN) – Wang Xiaoli/Yu Yang (CHN): 21-19, 21-15
Ganda Putra: Ko Sung Hyun/Shin Baek Choel (KOR) – Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong (KOR): 22-20, 21-23, 21-18
Tunggal Putri: Carolina Marin (ESP) – Li Xuerui (CHN): 17-21, 21-17, 21-18.
Tunggal Putra: Chen Long (CHN) – Lee Chong Wei (MAS): 21-19, 21-19
Ganda Campuran: Zhang Nan/Zhao Yunlei (CHN) – Xu Chen/Ma Jin (CHN): 21-12, 21-23, 21-13.