Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Badminton Asia U17 & U15 Junior Championships 2015] Aldira Bidik Tiket Semifinal
08 Oktober 2015
[Badminton Asia U17 & U15 Junior Championships 2015] Aldira Bidik Tiket Semifinal
 
 

Tunggal putri U15 PB Djarum, Aldira Rizki Putri sukses melangkah mulus ke perempat final Blibli.com Badminton Asia U17 & U15 Junior Championships 2015. Di babak 16 besar yang digelar pada Kamis (8/10) malam, Aldira berhasil menghentikan Yanisa Chuencharoen di GOR Djarum Jati, Kudus.

Menghadapi wakil Thailand itu, Aldira terlihat sempat kesulitan di game pertama. Ia baru bisa menutup game pembuka ini dengan 21-17. Sementara di game kedua, ia berhasil lebih mendominasi jalannya pertandingan. Ia terlihat mengontrol permainan, unggul 11-5, Aldira pun kemudian menutup pertandingan dengan kemenangan dengan skor meyakinkan 21-11.

“Tadi saya berhasil bermain lebih sabar, dan saya berusaha untuk terus mengatur jalannya pertandingan. Saya juga berfikir untuk terus yakin dengan kemampuan saya, ikhlas dan selalu sabar,” ujar Aldira usai laga.

“Yang penting juga selama pertandingan saya harus ikhlas, percaya Tuhan akan bantu saya. Terus semangat dan semoga bisa mengeluarkan permainan terbaik saya di turnamen ini,” tambahnya.

Di babak perempat final, Aldira akan berjumpa dengan wakil Indonesia lainnya. Ia sudah dinanti oleh besutan PB Exist, Jesita Putri yang menang tipis 23-21 dan 21-19 atas wakil Korea, Min Jeong. Ditanya mengenai peluangnya, Aldira mengaku bahwa peluang untuk bisa menang dalam pertandingan ini tetap ada.

“Peluang pasti ada. Persiapan saya juga cukup baik, tinggal bagaimana nanti di lapangan. Semoga saya bisa masuk semifinal,” pungkasnya.

Selain Aldira, PB Djarum pun akan diwakili oleh Aisha Galuh Maheswari. Pemain berusia 13 tahun ini berhasil lolos ke delapan besar usai menang 21-10 dan 21-12 atas wakil Thailand, Nootprawee Promdej. Selanjutnya ia akan melawan Silvia Ratih yang menang 21-16, 13-21 dan 21-15 atas Chihiro Uchiyama.

Selain empat tunggal putri tersebut diatas, Indonesia pun mengirimkan satu wakil terakhirnya ke perempat final. Yasnita Enggira Setiawan, atlet Barokah Badminton Club itu sukses menekuk unggulan dua, Benyapa Aimsaard asal Thailand. Ia menang dalam dua game langsung 21-19 dan 23-21.