Wawancara
Home > Berita > AUDISI UMUM > [Audisi Umum 2017] Engga: "Kualitas Peserta Cukup Bagus"
09 April 2017
[Audisi Umum 2017] Engga: "Kualitas Peserta Cukup Bagus"
 
 

Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017 di GOR Berkat Abadi, Banjarbaru, Minggu (9/4), sudah memasuki hari kedua. Hasilnya 48 orang peserta berhak untuk mengikuti tahapan turnamen selanjutnya. Untuk kelompok kategori putri U11 dan U13 sudah memasuki laga perempat final. Sedangkan di kelompok kategori putra U11 dan U13 memasuki babak 16 besar.

Melihat hasil ini, Engga Setiawan selaku pelatih PB Djarum diusia pemula yang juga menjadi salah satu tim pencari bakat mengakui kalau kualitas peserta di Banjarmasin ini cukup bagus.

Memang ada beberapa pemain yang bagus dan ada juga yang kurang. Tapi satu atau dua peserta, kita pantau dari awal lebih baik dari yang lainnya. Hanya kita tidak bisa pastikan karena ini baru tahapan awal. Siapa tahu mereka belum memaksimalkan pontensinya. Mereka itu ada di U 13 putra dan U 11 putri,” tambahnya.

“Special banget belum ketemu. Tapi antusias peserta cukup bagus terutama di hari pertama semangat mereka juga bagus,” tutur Engga.

Engga juga memberikan saran kepada para peserta. Agar mereka lebih mempersiapkan dirinya. Bahkan jika mereka nanti lolos ke grand final nanti lebih dilatih lagi kemampuannya.

Bagi mereka lolos ke grand final nanti harus lebih dipersiapkan lagi. Pastinya lawan-lawan yang lain lebih berkualitas nanti, sebab mereka adalah yang peserta terpilih dan spesial, jadi persiapan mereka harus lebih baik lagi dari latihannya, kesehatannya dan gizinya juga lebih dipersiapkan.” tutup Engga. (ds)

 

Foto dari arena Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017 bisa diakses di sini.