Wawancara
Home > Berita > AUDISI UMUM > [Audisi Umum 2015] Lutfiah Wakil Tuan Rumah Terakhir di U15
10 April 2015
[Audisi Umum 2015] Lutfiah Wakil Tuan Rumah Terakhir di U15
 
 

Audisi Umum PB Djarum 2015 di Palembang sudah akan memasuki hari terakhir pada Sabtu (11/4), wakil tuan rumah pun perlahan berguguran. Tetapi bumi sriwijaya masih bisa berhadap pada Lutfiah Syafira yang masih terus melaju di proses turnamen Audisi Umum kali ini.

Lutfiah atau yang akrab disapa Fira ini berhasil melaju ke babak semifinal Audisi Umum PB Djarum U15 yang digelar di GOR Dempo, Jakabaring Sport City, Palembang. Dimana di babak perempat final yang digelar Jum’at (10/4) sore, Fira berhasil mengalahkan Marshanda Lala Asyifa dari Padang dalam drama tiga game.

Di game pembuka, Fira memang tertinggal jauh, ia tertinggal 14-20, meski sempat menambah lima angka, namun akhirnya Fira harus mengakui keunggulan lawannya dengan skor tipis 19-21. Tetapi di dua game berikutnya, unggul stamina membuat Fira bisa mendominasi jalannya laga. Ia berhasil menang dengan 21-14 dan 21-14.

“Jadi wakil terakhir dari Palembang saya akan berusaha semaksimal mungkin di pertandingan saya besok (11/4), harus tetap semangat dan jaga kondisi,” ujar Fira.

Ternyata salah satu rahasianya dalam memiliki stamina lebih adalah melalui atletik. Ia tak hanya mengukir prestasi di bulutangkis, tetapi juga di atletik. “Saya pernah juara lari 5000 meter di POPDA Sumsel, dan 10km SMP sekota Palembang,” ujarnya.

Tetapi ketika ditanya apakah ia lebih ingin berkarir di bulutangkis atau atletik, Fira menjawab mantap bahwa dirinya ingin menjadi atlet bulutangkis. “Ingin jadi atlet bulutangkis, ingin bisa juara nasional dan internasional,” ujar atlet yang mengidolakan Susi Susanti ini.

Fira mengikuti Audisi Umum PB Djarum kali ini bersama 14 orang lainnya dari PB Pusri. Fira sendiri datang bersama keluarga dan didampingi sang pelatih, Zul Hilman. “Persiapan seperti turnamen biasa, hanya memang jelang Audisi Umum ini kami lebih memperbanyak latihan sparing,” ujar sang pelatih.

Zul pun mengaku bahwa Fira memang lebih unggul stamina dari sang lawan di babak perempat final tadi. “Unggul stamina memang menjadi salah satu kunci kemenangan dia tadi, saya berharap dia bisa terus melaju dan bisa memiliki kesempatan untuk lebih mengembangkan keinginannya dan mewujudkan cita-citanya,” tambanya lagi.

Fira sendiri lahir dan besar di Palembang, ia lahir 13 Januari 2001 lalu dan saat ini tercatat sebagai siswi kelas 9 SMP 29 Palembang.