Wawancara
Home > Berita > AUDISI UMUM > [Audisi Umum 2017] Wahyu: "Audisi Umum Jadi Ajang Uji Coba"
09 April 2017
[Audisi Umum 2017] Wahyu: "Audisi Umum Jadi Ajang Uji Coba"
 
 

Dengan bergulirnya Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017 di GOR Berkat Abadi, Banjarbaru dari tanggal 8 April hingga 10 April nanti, berbagai klub daerah asal Kalimantan Selatan pun berdatangan. Salah satunya, klub Mustika Jaya perstasi asal Banjarbaru ini.

Wahyu Risdiantono (37 tahun) selaku pelatih klub Mustika Jaya Perstasi mengatakan Audisi Umum ini jadi ajang uji coba, sampai dimana kualitas permainan anak-anak didiknya.

“Kami menganggap Audisi ini hanya sebatas uji coba. Kami merasa peserta yang ikut juga lebih baik mainnya. Kami ingin memanfaatkan Audisi ini menjadi ajang untuk mengukur sejauh mana kualitas permainan anak didik di klub Mustika.” Ungkap Wahyu.

Di Audisi Djarum ini, klub Mustika sendiri hanya mewakilkan dua anak didiknya yang turun di kelompok kategori U11 putri dan U13 putri.

Hanya membawa dua anak didik mengikuti audisi di sini. Mereka turun di dua kelompok kategori U11 putri (Marlina, 12 tahun) dan U 13 putri (Kartika Maya sari, 11 tahun). . Karena dua anak didik kami ini lebih siap dibandingkan lainnya, lagi pula Audisi ini mengunakan format baru sehingga yang lahir di tahun 2004 tidak ada kesempatan,” tambah Wahyu.

“Sebagian orang pasti tahu kalau Audisi Djarum ini ajang yang keren dan mencari bakat atlet muda, harapannya anak didik kami bisa memanfaatkan kesempatan ini lebih baik. Semoga saja rezeki anak didik kami ada di Audisi kali ini,” tutupnya lagi. (ds)

 

Foto dari arena Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017 bisa diakses di sini.