Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > [Djarum Badminton All Stars 2018] Pelatih di Mataram Sambut Antusias Coaching Clinic
09 Februari 2018
[Djarum Badminton All Stars 2018] Pelatih di Mataram Sambut Antusias Coaching Clinic
 
 

Rangkaian Djarum Badminton All Stars kini tengah hadir di Mataram, Nusa Tenggara Barat. GOR 17 Desember Turide kali ini menjadi tuan rumah. Sebelum menggelar laga eksebisi pada Sabtu (10/2), para legenda dan pebulutangkis asal PB Djarum berbagi ilmu kepada para pelatih melalui coaching clinic pelatih yang digelar pada Jum’at (9/2) sore.

Lius Pongoh, Sigit Budiarto, Liliyana Natsir, Tri Kusharjanto berbagi pengetahuan mulai dari dasar bermain bulutangkis hingga mendukung atlet untuk bisa berprestasi.  “Mengajarkan atlet muda itu butuh kesabaran, disiplin, dan yang pasti kita sudah harus memberikan pengetahuan yang benar untuk menjadi bekal para atlet di masa depannya,” ujar Lius.

Peserta pelatihan pun menyambut antusias coaching clinic kali ini, salah satu diantaranya adalah Taufik, pelatih PB Paris Bakrie. “Coaching clinic kali ini tentu menambah pengetahuan kami yang bisa kami terapkan saat melatih adik-adik di klub,” ujar Taufik.

Baca juga: [Badminton Asia Team Championships 2018] Anthony Pastikan Kemenangan Indonesia

“Banyak yang didapat salah satunya tentang bagaimana harus cooling down setelah pertandingan. Selama ini biasanya kita hanya pemanasan saja, tanpa pendinginan. Kami pun berharap dengan adanya coaching clinic kali ini bisa membuat bulutangkis di Mataram semakin maju,” pungkasnya.

Djarum Badminton All Stars pun akan memberikan coaching clinic kepada atlet muda U13 dan U15 yang akan digelar Sabtu (10/2) pagi, sedangkan laga eksebisi antar bintang dan legenda PB Djarum akan digelar pukul 15.00 WITA. (RI)

Baca juga: [Djarum Badminton All Stars] Pebulutangkis Dunia Siap Unjuk Gigi di Mataram