Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Malaysia International Challenge 2018] Wisnu Taklukan Unggulan Pertama
17 April 2018
[Malaysia International Challenge 2018] Wisnu Taklukan Unggulan Pertama
 
 

Kejutan besar terjadi di hari pertama pada kejuaraan bulutangkis Malaysia International Challenge 2018. Pebulutangkis putra Indonesia, Wisnu Yuli Prasetyo, berhasil menaklukan penunggu  unggulan pertama Hu Yun asal Hongkong pada babak pertama yang dilangsungkan hari ini (17/4). Dan yang lebih mengejutkan, Wisnu membungkan pebulutangkis berperingkat 41 dunia ini hanya dalam dua game langsung 21-7, 21-6. Dengan kemenangan ini, selain Wisnu berhak melanjutkan pertandingan ke babak kedua, juga merubah rekor pertemuan antar kedua pemain ini menjadi 3-1.

Shesar Hiren Rhustavito juga turut melangkah ke babak kedua. Shesar yang menjadi unggulan ke sepuluh pada kejuaraan berhadiah total USD 25.000,- ini masih lebih baik dari pemain Chili Qin Cheng. Shesar menang 21-10, 21-13.

Pemain muda Indonesia, Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay rupanya juga tak mau kalah. Pemain yang harus merangkak dari babak kualifikasi, bisa menang dari rekannya sendiri Enzi Shafira dengan ruber game 16-21, 21-17, 21-15.

Pemain binaan PB Djarum Muhammad Bayu Pangisthu tak perlu bekerja keras lebih lama di karpet hijau. Setelah unggul 21-11 atas lawannya June Wei Cheam yang merupakan unggulan ke-13, Bayu tak harus meneruskan pertandingan di game kedua karena lawan memilih mundur.

Pemain lain yang melangkah ke babak kedua adalah Chico Aura Dwi Wardoyo, unggulan ke empat, Firman Abdul Kholik. Belum diketahui nasib pemain Indonesia lainnya.

Di babak kedua, Wisnu akan bertemu dengan rekannya sendiri Vicky Angga Saputra. Shesar dan Ikhsan akan menghadapi pemain dari China Taipai. Shesar akan menjamu Ci Yu Jen sementara Ikhsan akan dijajal kemampuannya oleh Lin Chia Hsuan. Mithun Manjunath asal India akan menjadi lawan Bayu berikutnya. (AR)