Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [New Zealand Open Grand Prix 2013] Vita Pastikan Dua Tempat Semifinal
13 April 2013
[New Zealand Open Grand Prix 2013] Vita Pastikan Dua Tempat Semifinal
 
 

Pebulutangkis spesialis ganda, Vita Marissa memastikan dua tempat semifinal untuk Indonesia pada kejuaraan New Zealand Open Grand Prix 2013. Vita Sukses mengemas tiket semifinal dari nomor ganda campuran dan ganda putri.

Sedikitpun Vita Marissa tidak menunjukkan kelelahan meski dalam satu hari ia harus bermain sebanyak empat kali. Di sesi pertama kemarin (12/4) yang memainkan babak kedua ganda campuran, Vita yang berduet dengan pemain ganda campuran masa depan Indonesia, Praveen Jordan memulai kemenangan dengan mengalahkan ganda China Huang Kaixiang/Chen Qingchen. Selama empat puluh menit, pasangan uggulan kelima ini menang dari ganda China dengan rubber game. Kalah tipis di game pertama dengan 21-23, ganda Indonesia membalas di dua game berikutnya dengan 21-15, 21-14.Di ganda putri, Vita yang berpasangan dengan Variella Aprilsasi membuat kejutan dengan mengalahkan unggulan ke-4 ganda putri Yuriko Miki/Koharu Yonemoto dengan 21-19, 21-9.

Perjuangan Vita terus berlanjut. Di sesi kedua yang memainkan babak perempat final, Vita tetap berjuang dengan penuh semangat. Lagi-lagi Vita membuat kejutan. Kali ini di nomor ganda campuran. Unggulan keempat dari Korea Selatan Shin Baek Choel/Jang Ye Na tuntas dihentikan di babak perempat final. Lagi-lagi Vita harus menyelesaikan pertandingan dengan rubber game. Kalah di game pertama dengan 20-22, Vita/Praveen memastikan tiket semifinal ganda campuran dengan memenangi dua game tersisa, dengan 21-19, 21-16.

Satu tiket semifinal dari ganda putri sebenarnya sudah dipastikan ditempati ganda Indonesia. Dua ganda putri Indonesia saling berhadapan di babak perempat final. Salah satunya Vita Marissa yang berpasangan dengan Variella Aprilsasi bertemu dengan Greysia Polii/Anggia Shita Awanda. Partai perempat final ganda putri menjadi pertandingan ke empat dalam sehari bagi Vita Marissa. Kekuatan fisik Vita benar-benar diuji. Kembali Vita harus menjalani pertandingan dengan rubber game dan kemenangan tetap menjadi miliknya. Vita/Variella menang dengan 21-15, 15-21, 21-11. Selanjutnya di babak semifinal yang akan dimainkan hari ini, juara Australia Open Grand Prix Gold 2013 ini akan bertemu unggulan pertama dari Malaysia Vivian Kah Mun Hoo/Kho Wei Hoon.


Di ganda campuran, Vita/Praveen tidak sendiri. Unggulan pertama Riky Widianto/Richi Dili Puspita ikut meluncur ke babak empat besar. Sebelumnya di babak perempat final duo “R” ini unggul dari ganda Australia Ross Smith/Ranuga Veeran dengan 21-13, 21-8. Dua ganda campuran Indonesia di babak semifinal akan bertemu wakil dari Korea Selatan dan China Taipei. Jika Vita/Praveen akan menghadapi ganda China Taipei Chen Hung Ling/Wu Ti Jung, maka Riky Widianto/Richi Dili Puspita akan bertemu Kim Dan Eun/Kim So Ylung dari Korea Selatan.

Wakil Indonesia di tunggal putri semuanya terhenti di babak kedua. Yeni menyerah di tangan pemain Jepang yang pernah menjadi finalis Kejuaraan Dunia Yunior 2012 Akane Yamaguchi dari Jepang dengan 13-21, 18-21. Rena Soewarno kembali kalah untuk kedua kalinya dari tunggal putri Jepang Ayumi Mine dengan 15-21, 18-21.Milicent Wiranto gagal menang untuk kedua kalinya dari pemain Thailand Alisa Sapniti. Milicent kalah rubber game dengan 15-21, 21-18, 17-21. (AR)