Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Malaysia Open Super Series Premier 2014] Angga/Rian Berhasil Mengalahkan Pasangan Terbaik Korea
18 Januari 2014
[Malaysia Open Super Series Premier 2014] Angga/Rian Berhasil Mengalahkan Pasangan Terbaik Korea
 
 

Sumber foto: badmintonindonesia.org

Ganda putra Indonesia, Angga Pratama/Rian Agung Saputra berhasil mengalahkan pasangan terbaik Korea, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong di babak perempat final turnamen Malaysia Open Super Series 2014. Pasangan terbaik kedua Indonesia ini lolos ke semi final, setelah menang dua game langsung dengan skor 22-20, 21-16 pada pertandingan yang berlangsung di Stadium Putra Bukit Jalil, Malaysia.

Menurut Aryono Miranat, Asisten Pelatih Ganda Putra, bahwa Angga/Rian mainnya seperti biasanya. Mereka mengandalkan permainan depan net dengan bola-bola datarnya. Dan tidak lupa sambil memainkan tempo permainan. Dari situ mereka bisa banyak menyerang lawannya. Tetapi mereka masih juga sering melakukan beberapa kesalahan, di game pertama.

“Saat itu mereka sudah memimimpin poin 20-16, dan mereka terburu-buru. Jadinya banyak bola yang mudah mati-mati sendiri. Untungnya waktu deuce poin, mereka lebih waspada dan lebih siap,”
sahut Aryono, saat dihubungi dari Jakarta.

Angga, saat dihubungi di Jakarta pun mengakui, ketika sudah memimpin macth poin di game pertama mereka melakukan kesalahan berulang kali. Mereka terlalu terburu-buru, jadinya banyak bola yang keluar atau nyakut di net. Namun mereka coba bermain sabar dan bermodal yakin bisa mencuri game ini.

"Kita tadi hanya menyakini diri sendiri. Tidak ada lawan yang tidak bisa di kalahkan. Dengan modal itu kita tadi bisa meraih game kesatu," tutur Angga, kelahiran kota Jakarta.

Seperti dilansir badmintonindonesia.org. Rian peraih medali emas di SEA Games kemarin, mengatakan tadi poin mereka sempat tersusul setelah unggul jauh. Lawan pun mengubah permainan jadi lebih cepat. Tetapi mereka harus bisa tetap fokus, terutama di poin-poin akhir.

Angga/Rian akan berhadapan dengan pasangan tuan rumah, Goh V Shem/Lim Khim Wah di semifinal. Pertemuan ini adalah pertemuan kali ketiga bagi mereka. Skornya pun sama imbang 1-1. Pertemuan terakhir, Angga/Rian menang atas pasangan Goh/Lim di turnamen Vietnam GP Open 2011.

Aryono menambahkan, karena di semifinal bertemu dengan pasangan tuan rumah, tentunya banyak pendukungnya. Mereka harus siap mental terhadap itu. Mengenai permainannya, pasangan Goh/Lim tipikal main yang keras dan cepat. Angga/Rian harus benar-benar siap untuk menghalau itu.

Angga/Rian menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor ganda putra yang maju ke babak semi final. Wakil ganda putra Indonesia lainnya, Markis Kido/Gideon Markus Fernaldi harus terhenti dari pasangan asal China, Chai Biao/Hong Wei lewat pertandingan rubber game dengan skor 14-21, 21-11, 15-21. (DS)