Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BWF World Superseries Finals 2017] Kevin/Marcus Rebut Gelar Juara
17 Desember 2017
[BWF World Superseries Finals 2017] Kevin/Marcus Rebut Gelar Juara
 
 

Luar biasa! Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon memberikan kado terindah bagi Indonesia di akhir tahun 2017. Kevin/Marcus berhasil merebut gelar juara pada kejuaraan BWF World Superseries Finals 2017. Kevin/Marcus sukses mengikuti seniornya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang pernah merebut gelar di kejuaraan yang sama di tahun 2015. Di babak final hari ini (17/12), Kevin/Marcus membungkam andalan Tiongkok Zhang Nan/Liu Chen hanya dalam dua game langsung.

Ganda Indonesia di game pertama bermain dengan pola yang mereka miliki, yakni cepat dan keras. Awalnya ganda Tiongkok masih bisa mengimbangi sampai interval dengan posisi angka 11-10. Lepas Interval, ganda Indonesia yang tetap konsisten dengan serangan-seranganya tidak bisa lagi di hadang oleh lawan. Kevin/Marcus dengan cepat menutup game pertama. Malah Kevin mengakhiri game pertama  dengan angka 21-16 dengan manis. Pukulan return service tipuan yang di lepas kevin hanya bisa dilihat lawan tanpa bisa di kembalikan.

Baca juga: [BWF World Superseries Finals 2017] Owi/Butet Terhenti

Di game kedua konsistensi serangan ganda Indonesia tidak juga surut. Ganda Tiongkok tidak bisa bangkit dari serangan ganda Indonesia.  Ganda Indonesia sampai Interval tetap unggul 11-8.  Bukan ganda Tiongkok jika tidak bisa memberikan perlawanan. Dan ini dibuktikan oleh Zhang Nan/Liu Cheng. Mereka sempat bisa mendekati ganda Indonesia. Dari tertinggal 14-10 mereka bisa mengejar sampai 18-14. Mendekati akhir game kedua, Kevin/Marcus semakin gencar melepaskan serangan yang tidak bisa dikembalikan oleh lawan. Dan akhirnya Kevin/Marcus berhasil merebut game kedua dengan kedudukan akhir 21-15.

Sukses Kevin/Marcus di Dubai di samping bisa membalas kekalahan dari Zhang Nan/Liu Cheng  yang terjadi di babak Final Denmark Open Superseries Premier 2017 lalu juga membuat head to head berubah menjadi 3-1 bagi ganda Indonesia. Bagi Kevin/Marcus, ini adalah gelar juara Superseries ke tujuh di sepanjang tahun 2017. (AR)

Baca juga: Catatan Prestasi Kevin/Marcus di Sepanjang Tahun 2017