Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Axiata Cup 2013] Indonesia Melakukan Evaluasi Untuk Hadapi Asia All Star
24 Maret 2013
[Axiata Cup 2013] Indonesia Melakukan Evaluasi Untuk Hadapi Asia All Star
 
 

Hari terakhir babak penyisihan bagian pertama Axiata Cup 2013 akan digelar hari ini (24/3). Laga ini akan mempertemukan Indonesia dengan Asia All Star. Tim yang terdiri dari dua mantan pemain top China, Zheng Bo dan Bao Chunlai, ditambah dengan tunggal asal Taipei Yip Pui Yin serta Lee Hyun Il di sektor tunggal putra, serta Tarun Kona/Ashwini Ponnappa memperkuat sektor ganda campuran sepertinya akan menjadi lawan yang cukup tangguh bagi merah putih.

“Setelah melawan Malaysia, tentu kami akan melakukan evaluasi, dan kami akan melihat pemain mana yang paling siap untuk bertanding lagi nanti,” ujar Bambang Roedyanto, manajer tim yang juga merupakan kasubid hubungan internasional PB PBSI.

Sebelumnya Asia All Star melakukan bongkar pasang di sektor ganda. Zheng Bo bermain bersama dengan Ashwini dan Bao berduet dengan Tarun. Namun Rudy, begitu ia akrab disapa, mengutarakan kemungkinan bagi Asia All Star untuk menerapkan strategi itu sangat kecil.

“Kemarin mereka memang sempat bongkar pasangan, tapi mungkin mereka hanya menguji, karena kemarin yang dihadapi juga Filipina, tim yang memang tidak terlalu kuat. Saya rasa untuk menghadapi Indonesia, mereka tidak akan melakukan hal itu, dan saya percaya mereka akan menurunkan pemain terbaik yang mereka miliki,” lanjutnya.

Untuk bisa mencuri kemenangan dari Asia All Star ini, Rudy melanjutkan bahwa Indonesia harus bisa mencuri tiga angka pertama. Karena nomor terakhir dimana Zheng/Bao bisa jadi menjadi lawan yang tangguh bagi ganda putra Indonesia, mengingat Muhammad Ahsan batal hadir di putaran kali ini karena akan melepas masa lajangnya.

“Peluang memang masih 50:50, tapi tentu kalau target kita ingin menang. Mereka punya Zheng Bo, dia akan menjadi ancaman yang cukup berbahaya, terlepas dia main di ganda campuran atau ganda putra,” pungkasnya.

Pertarungan antara Indonesia dan Asia All Star ini akan dimulai tepat pada pukul 13.00 WIB. Dan dapat disaksikan langsung di salah satu stasiun televisi swasta Indonesia. (IR)