Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Malaysia International Junior Open 2018] Tiga Pemain PB Djarum Lolos ke Perempat Final
16 Agustus 2018
[Malaysia International Junior Open 2018] Tiga Pemain PB Djarum Lolos ke Perempat Final
 
 

Ada tiga nama pemain tunggal putra asal PB Djarum berhasil lolos ke babak perempat final Malaysia International Junior Open 2018. Ke tiga nama itu adalah Saybda perkasa Belawa, Ikhsan Leonardo Rumbay dan Muhammad Aldo Apriyandi.

Di awali dengan kemenangan Syabda yang mengalahkan wakil tuan rumah Ooi Jhy Dar. Pada laga yang berlangsung di Dewan Wawasan 2020, Kangar-Malaysia. Syabda dipaksa bermain dalam pertarungan rubber game, 21-16, 16-21 dan 21-13 tepat di menit ke 52.

Lalu, Ikhsan juga menang atas pemain Singapura The Jason Jia Heng. Ikhsan langsung menang dua game dari lawannya itu dan hanya dalam durasi 40 menit. Game pertama Ikhsan menang 21-13 dan 21-10 di game duanya.

Dan Aldo juga menang atas wakil tuan rumah lainnya Wyman Goh dalam pertarungan panjang dan melelahkan dengan kurun waktu 63 menit. Aldo menang tiga game, 21-14, 16-21 dan 21-13.

Sebenarnya sudah benar cara mainnya, hanya di game dua karena lawan rubah tempo permainan, sayanya kurang antisipasi aja. Bahaya dari mainnya lawan tadi, bola belakang dan sambungannya berubah arah,” kata Aldo.

Pertadingan di babak permempat final nanti, Ikhsan akan berjumpa rekan satu negaranya Yonathan Ramlie. Kemudian Syabda akan kembali menantang wakil tuan rumah Jacky Kok Jing Hong. Lalu Aldo akan berjumpa dengan wakil Thailand Neuaduang Mangkornloi. (ds)