Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [India Junior International Grand Prix 2017] Rinov/Rehan Persembahkan Gelar Juara
03 September 2017
[India Junior International Grand Prix 2017] Rinov/Rehan Persembahkan Gelar Juara
 
 

Kabar menggembirakan di toreh oleh para pebulutangkis muda Indonesia. Satu gelar juara dari nomor ganda putra berhasil di persembahkan dari kejuaraan bulutangkis India Junior International Grand Prix 2017. Adalah pasangan Rinov Rivaldy/Rehan Naufal Kusharjanto yang membawa pulang gelar juara dari kejuaraan yang di selenggarakan khusus untuk junior ini.

Pertandingan ganda putra yang mempertemukan Rinov/Rehan dengan unggulan ke enam asal Thailand Pacharapol Nipornram/Kunvalut Vitidsarn menjadi  partai pamungkas. Sayangnya ganda putra seperti menjadi anti klimaks dari pertandingan babak final. Pasalnya, jalannya pertandingan seperti berat sebelah. Ganda Indonesia terlihat begitu dominan. Hal ini dapat di lihat dari angka yang di peroleh. Rehan/Rinov menang dengan angka cukup jauh 21-9, 21-13. Bagi Rehan, ini merupakan keberhasilan lanjutan setelah ia berhasil menyabet medali emas pada kejuaraan Asia Junior Championshis 2017 bersama Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Baca juga: [India Junior International Grand Prix 2017] Ganda Putra Putri Maju Ke Babak Final

Sebenarnya Rinov juga berhasil menembus babak final dari nomor ganda campuran. Sayangnya, ia yang berpasangan dengan Angelica Wiratama tak bisa mempertahankan konsistensi permainannya hingga kalah di babak puncak dari pasangan Jepang Takuma Obayashi/Natsu Saito. Sempat menang di game pertama dengan 21-18, Rinov/Angelica menyerah di dua game berikutnya dengan 16-21, 17-21.

Pasangan ganda putri Indonesia Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga belum berhasil mempersembahkan gelar juara. Mereka ditaklukan oleh ganda asal Korea Min Ji Kim/Ah Yeong Seong dengan 15-21, 19-21.

Thailand memborong dua gelar juara dari nomor tunggal putra dan putri. Gelar tunggal putra di rebut oleh Kunvalut Vitidsarn sementara Pattarasuda Chaiwan membawa pulang untuk Thailand dari nomor tunggal putri.  (AR)

Hasil pertandingan final :

Tunggal putra : Kunvalut Vitidsarn [THA] – Rahul Bharadwaj BM [IND] : 21-16, 21-11

Ganda campuran : Takuma Obayashi/Natsu Saito [JPN] – Rinov Rivaldy/Angelica Wiratama [INA] : 18-21, 21-16, 21-17

Ganda putri : Min Ji Kim/Ah Yeong Seong [KOR] - dengan 15-21, 19-21 Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti [INA] : 21-15, 21-19

Tunggal putri : Pattarasuda Chaiwan [THA] – Moto Hayashi [JPN] : 21-19, 21-12

Ganda putra : Rinov Rivaldy/Rehan Naufal Kusharjanto [INA] - Pacharapol Nipornram/Kunvalut Vitidsarn [THA] : 21-9, 21-13

Baca juga: [Audisi Umum 2017] Dicari! Pemain Dunia Masa Depan