Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Japan Open 2018] Ahsan/Hendra Lewati Babak Pertama
12 September 2018
[Japan Open 2018] Ahsan/Hendra Lewati Babak Pertama
 
 

Pasangan ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengawali babak pertama pada kejuaraan bulutangkis Japan Open 2018 dengan baik. Bertanding hari ini (12/9), ganda Indonesia  yang sudah dapat disebut pasangan senior ini menghentikan laju pasangan tuan rumah Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe. Padahal secara peringkat, ganda Jepang masih lebih baik jika dibandingkan oleh Ahsan/Hendra.

Pasangan Indonesia membuka pertandingan dengan merebut game pertama terlebih dahulu dengan 21-17. Di game kedua, pertandingan menjadi lebih ketat. Angka yang didapat kedua pasangan terus rapat sampai harus adu setting setelah angka sama 20-20. Sayang, di game ini ganda Jepang yang bisa mengambil kemenangan dengan 22-20. Sampai pertengahan game ketiga, ganda Jepang masih menguasai pertandingan dan memimpin sampai 11-7. Tetapi usai perpindahan tempat, ganda Indonesia bisa berbalik menekan dan menang dengan 21-17.

"Lawan kami tidak mudah juga ya, permainannya alot dari awal. Shuttlecock nya juga berat. Di akhir-akhir kami hanya lebih maksa saja," ujar Hendra seperti yang disampaikan kepada website resmi PBSI.

"Pasangan Jepang ini ulet dan tidak mudah dimatikan. Smash saja harus sampai berkali-kali baru mati. Kami sudah siap capek. Untungnya di game ketiga kami bisa mendapat poin dari permainan tanpa reli panjang," sanbung Ahsan.

Di babak kedua, Ahsan/Hendra akan menantang unggulan kedua dari Tiongkok sekaligus pemegang gelar juara dunia 2018, yakni Li Junhui/Liu Yuchen. Dalam catatan pertemuan, kedua pasangan ini sudah bertemu sebanyak delapan kali. Untuk sementara ganda Indonesia tertinggal dalam hal kemenangan dengan 2-6.

"Lawannya berat juga ya, melawan juara dunia. Pastinya kami akan istirahat yang banyak malam ini. Supaya besok kami lebih siap, lebih bisa menikmati permainan dan mengeluarkan semua kemampuan kami," tambah Ahsan. (AR)