Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Singapore Open 2019] Jojo Menang Rubber game
10 April 2019
[Singapore Open 2019] Jojo Menang Rubber game
 
 

Babak pertama kejuaraan bulutangkis Singapore Open 2019 di mulai hari ini (10/4). Indonesia punya tiga amunisi di tunggal putra yang langsung berlaga di babak pertama pada kejuaraaan ini. Ada Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto.Dua pemain lagi yang harus merangkak di babak kualifikasi gagal menyebrang ke babak utama.

Jonatan Christie atau yang biasa dipanggil dengan Jojo sudah melewati babak pertama. Hanya saja perjuangan Jojo untuk bisa melalui babak pertama harus ditempuh dengan rubber game. Pemain Thailand, Khosit Phetradab yang menjadi lawan Jojo di babak pertama bermain cukup baik. Jojo yang sempat menang di game pertama dengan 21-18, harus kehilangan game kedua dengan angka tipis 19-21. Jojo akhinya bisa menutup pertandingan setelah menang di game ketiga dengan angka 21-18. Dengan hasil ini menambah panjang catatan menang Jojo terhadap lawannya menjadi 5-1.

Puji Tuhan saya bisa melewati babak pertama ini. Cukup ketat juga, saya masih penyesuaian lapangan, karena di sini anginnya juga agak membingungkan. Karena beberapa kali bola berhenti terus agak maju gitu,” ujar Jojo kepada badmintonindonesia.org.

Saya bermain lebih kurang sabar di game kedua dan tiga. Saya mau buru-buru menyerang dan mematikan. Sebaliknya Khosit tinggal defend aja, dia banyak dapat poin dari kesalahan saya sendiri. Saya merasa hari ini belum bermain maksimal,” sambungnya.

Di babak kedua, ia sudah di tunggu pemain dari Malaysia Lee Zi Jia. Tiga kali sudah Jojo bertemu dengan lawan yang ada diperingkat 23 dunia. Dan untuk sementara Jojo unggul di seluruh pertandingan yang sudah dijalani.

Lee Zii Jia punya kemampuan menyerang yang cukup baik. Saya harus waspadai itu juga karena di sini anginnya nggak bisa diprediksi, jadi saya harus lebih pintar untuk menggunakan stroke dan pola permainan,” pungkasnya.