Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Jaya Raya Junior GP 2019] Taklukan Unggulan Singapura, Isyana/Bernadine ke Babak Dua
01 Mei 2019
[Jaya Raya Junior GP 2019] Taklukan Unggulan Singapura, Isyana/Bernadine ke Babak Dua
 
 

Kejutan kembali terukir pada kejuaraan Jaya Raya Junior Grand Prix (GP) 2019 yang baru memasuki babak pertama. Kali ini, datang dari pasangan ganda putri U 15 PB Djarum Isyana Syahira Meida/Bernadine Anindiya Wardana.

Pada laga yang berlangsung di lapangan empat GOR PB Jaya Raya Bintaro, Rabu (1/5) tadi, Isyana/Bernandine menaklukan pasangan unggulan enam asal Siangapura Yi Ting Elsa Lai/Lee Xinyi Megan dengan kemenangan dua game langsung. Sempat ada perlawan di game pertama dan akhirnya Isyana/Bernadine behasil menang dengan angka ketat, 21-17. Di game duanya, Isyana/Bernadine justru menang dengan angka cukup jauh, 21-11.

"Awalnya kita masih ragu-ragu mainnya, karena baru pertama kali melawan pasangan asal luar negeri. Tetapi setiap kali servis kita coba untuk yakin aja. Pemain Singapura itu lebih aktif di lapangan, dibandingkan dengan pemain Indonesia." jelas Bernadine.

"Tetapi tadi kita incar satu pemain Singapura yang berpostur tinggi. Rahasia kemenangan hari ini, hanya modal yakin aja, sama berani dan tak mau kalah aja sih." sahut Isyana.

Mengikuti kejuaraan Junior International GP kali ini. Isyana/Bernadine langsung pasang target ingin meraih gelar juara di sektor ganda putri U 15. Tetapi Isyana/Bernadine harus melalui babak semifinal, yang mereka nilai akan berjumpa pasangan yang lebih diunggulkan.

"Iya, maunya juara pastinya. Tetapi masuk semifinal dulu aja. Ada sih kesempatan ke babak semifinal. Di babak semifinal aja sudah jumpa dengan pasangan berat. Tetapi step by step dan optimis dulu aja," tutur Bernadine.

Selanjutnya pada babak dua Jaya Raya Junior GP 2019 nanti. Isyana/Bernadine akan menlawan pasangan Indonesia lainnya Melly Damai Setiani/Agatri Wibowo. Meski saat latihan sering kali bersama, namun dipertemuan babak dua nanti menjadi yang pertama mereka berjumpa di tingkat kejuaraan.

"Iya, sama-sama didikan PB Djarum, jadi sama-sama tahu juga kelemahan dan kekurangan masing-masing. Intinya main all out aja." pungkas Bernadine. (ds)