Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Junior Grand Prix Gold 2018] Ikhsan Tak Hanya Cari Gelar
03 April 2018
[Junior Grand Prix Gold 2018] Ikhsan Tak Hanya Cari Gelar
 
 

Pemain tunggal putra U 19 Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay menjadi pemain yang diunggulkan di posisi dua di kejuaraan Junior Grand Prix Gold 2018. Atlet kelahiran Tomohon ini mengatakan alasan dirinya mengikuti kejuaran junior kali ini bukan hanya sekedar mencari gelar tetapi juga pembekalan menuju ke level dewasa.

Tahun 2018 adalah tahun terakhir saya turun di level junior. Pastinya juga prestasi harus lebih baik dan sekaligus pembekalan untuk level dewasa. Sejak di pelatnas, saya rasa ada perubahan dalam bentuk permainan. Tapi tidak bisa saya ungkapkan, yang jelas harus terus bebenah diri aja,” sahut atlet kelahiran tahun 2000 ini.

Baca juga: [Junior Grand Prix Gold 2018] Naufal/Ayu Gary Menang Mudah

Menurut Ikhsan, menjadi pemain yang diunggulkan di posisi dua menjadi beban tersendiri baginya, tapi ia pun menuturkan tak mau memikirkannya terlalu jauh dan ingin memberikan permainan terbaiknya. Berbicara soal target, ia ingin bisa lebih baik dari tahun 2017 lalu.

“Tahun 2017 lalu saya hanya bisa menjadi runner up. Jadi targetnya tidak boleh turun dan harus bisa juara. Dari undian pertandingan bisa sampai ke final sih, tapi tidak mudah juga lawan pasti lebih berat kedepannya," lanjutnya.

Ikhsan pun mengaku salah satu lawan terberatnya datang dari Tiongkok, Li Shifeng, pemain yang menghentikan langkahnya di German Junior 2018 lalu. “Pastinya saya sudah siap jika berjumpa Li lagi. Sudah tahulah tipikal mainnya Li. Optimis bisa balas kekalahan dari Li.” Tutup Ikhsan (ds)

Baca juga: [Junior Grand Prix Gold 2018] Herdian Raih Ilmu dari Pemain Tiongkok