Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Denmark Open 2018] Ahsan/Hendra Balas Kekalahan
17 Oktober 2018
[Denmark Open 2018] Ahsan/Hendra Balas Kekalahan
 
 

Satu pasang ganda putra Indonesia sudah memastikan diri lolos ke babak kedua pada kejuaraan bulutangkis Denmark Open 2018 melalui Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Bertanding di babak pertama yang dimainkan hari ini (17/10), pasangan yang pernah menjadi ganda putra nomor satu dunia ini unggul dari ganda China Taipei Lee Jhe Huei/Lee Yang.

Ahsan/Hendra sepertinya ingin membalas kekalahan yang dialami pada pertemuan terakhir di Badminton Asia Championships 2018 lalu dimana pada saat itu Ahsan/Hendra takluk dengan rubber game. Ahsan/Hendra di Odense Sports Park, Odense, Denmark, membuka pertandingan dengan merebut game pertama terlebih dahulu. Ganda senior Indonesia ini menang dengan 21-18. Sayang di game kedua Ahsan/Hendra takluk dengan angka tipis 19-21. Di game ketiga, Ahsan/Hendra tidak mau lengah seperti di game kedua. Mereka langsung melesat meninggalkan lawan dan menang dengan 21-13. Dengan hasil ini, selain membawa Ahsan/Hendra ke babak kedua, rekor pertemuanpun berubah menjadi 3-1.

Ahsan/Hendra masih menunggu lawan di babak kedua. Terdapat dua pasangan yang salah satunya akan menjadi lawan Ahsan Hendra di babak kedua. Mereka adalah ganda Denmark Mathias Boe/Carsten Mogensen atau pasangan dari Belanda Jelle Maas/Robin Tabeling. Dengan ganda Denmark, tercatat lima kali sudah keduanya saling berhadapan. Rekor menang masih di pegang Ahsan/Hendra dengan 4-1. hanya saja di pertemuan terakhir pada kejuaraan Hongkong Open 2015, Ahsan/Hendra menyerah rubber game. Sementara dengan ganda Belanda,belum terlihat rekor pertemuannya.

Satu ganda putra Indonesia sudah harus mengepak koper lebih cepat. Pasangan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso menyerah di pertandingan babak pertama dari ganda Tiongkok yang menjadi unggulan kedua, Li Junhui/Liu Yuchen dengan 11-21, 17-21. (AR)