Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Japan Open 2019] Ahsan/Hendra Menangi Laga 'Perang Saudara'
25 Juli 2019
[Japan Open 2019] Ahsan/Hendra Menangi Laga 'Perang Saudara'
 
 

Ganda putra senior Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan memenangi laga 'perang saudara' atas rekan senegaranya Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf Santoso di babak kedua Japan Open 2019 BWF World Tour Super 750. Ahsan/Hendra harus mau melakoni perlawanan sengit tiga game untuk kalahkan juniornya itu dengan skor akhir 16-21, 21-18 dan 22-20 di Musashinno Forest Sport Plaza, Kamis (25/7) ini.

Lepasnya game pertama dari tangan Ahsan/Hendra. Lantaran mereka tak dapat mengembangkan permainan, akibatnya mereka bermain dibawah tekanan. Bahan, Ahsan/Hendra harus jatuh bangun untuk mengantisipasi penempatan bola-bola silang yang menyulitkan dari juniornya itu.

"Alhamdulillah kami bisa melewati partai yang krusial, mereka penampilannya lagi bagus, kalau melawan top seed selalu beri perlawanan. Kami sudah antisipasi ini, kami sudah menyangka akan ramai. Kami sempat tertekan di game pertama, di pertengahan game kedua kami bisa membalikkan keadaan," ujar Ahsan dilansir badmintonindonesia.org.

Di game ke dua dan game ketiganya, Ahsan/Hendra berusaha mencari cara untuk mengatasi permainan juniornya itu. Usaha Ahsan/Hendra tak sia-sia, dua game terakhir dapat diraih oleh mereka. Meski melawan juniornya, tetapi Ahsan/Hendra tetap memuji penampilan juniornya itu.

"Kami pelan-pelan coba cari cara, pertama-tama memang nggak enak mainnya. Kami kan sudah biasa latihan bareng, jadi sudah tahu bola-bolanya seperti apa. Wahyu/Ade trennya lagi bagus, di Indonesia Open kemarin walaupun kalah tapi mereka mainnya bagus, ada perlawanan," sahut Hendra.

Selanjutnya, di babak perempat final Japang Open 2019 nanti, pasangan Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol dari Korea akan menjadi lawan Ahsan/Hendra. Ke dua pasangan itu, terakhir kali bertemu saat di Australia Open 2019 lalu, kala itu Ahsan/Hendra dikalahkan dengan skor 15-21 dan 15-21. Rekor pertemuan sementara imbang 2-2 untuk kedua pasangan. Ko/Shin ke perempat final setelah mengalahkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dengan skor 11-21, 21-12, 21-18.

"Mau ketemu siapa saja kami siap, yang penting dari kaminya bisa tampil maksimal. Kalau soal stamina, kami belum merasa capek sih, kami berusaha enjoy saja dan nggak memikirkan stamina sudah menurun atau apa," kata Ahsan.(ds)