Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > All Djarum Final(Kembali) di Ganda Taruna Putra
11 Desember 2010
All Djarum Final(Kembali) di Ganda Taruna Putra
 
 

Jakarta - Setelah sukses menciptakan All Djarum Final di Astec Open dan Kejuaraan Nasional sebelum Pertamina Open, PB Djarum (kembali) berhasli menciptakan hal serupa di Pertamina Open IV Badminton Championship kali ini.

Tiga wakil di semifinal, membuat tampilan nomor ini kental dengan dominasi PB Djarum. Unggulan pertama yang juga merupakan juara Astec Open, Lukhi Apri Nugroho/Rizky Susanto berhasil terlebih dahulu menempati satu tempat di final. Hal tersebut terjadi setelah mereka menundukkan Arya Maulana Aldiartama/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan dua game langsung, 21-16 dan 21-11.

Kenas dan SigidSementara pertarungan ketat harus ditempuh oleh runner up Kejurnas, Kenas Adi Haryanto/Sigid Sudrajad yang menghadapi Paulus Salmonco/Wahyu Nayaka dari PB Tangkas Alfamart. Pertarungan ini memang layak untuk ditonton. Kedua pasangan memiliki kemampuan setara, keduanya memang merupakan salah satu pasangan yang diperhitungkan lawan-lawannya, terlebih atas prestasi kedua pasangan ini.

Kenas/Sigid berhasil meraih game pertama dengan 21-17. Memasuki game kedua, Kenas/Sigid berhasil untuk terus memimpin perolehan angka, mereka berhasil menjaga keunggulan di satu atau dua angka sampai pada kedudukan 16-15. Tetapi kemudian mereka kehilangan dua poin berikutnya dan balik tertinggal 16-17.

Lagi, gebukan Kenas digaris belakang dan potongan alur bola di depan net oleh Sigid, membuat mereka berhasil mengendalikan alur pertandingan. Mereka pun unggul 20-18. Tetapi Kenas/Sigid harus menunda perayaan mereka setelah skor terus kembar mulai dari 20 sama hingga 24-24, bahkan betapa tak sabarnya Sigid karena harus menunggu, ia sempat berteriak sendiri “ayo game ah,” sebelum melakukan serve. Barulah setelah ini, Kenas/Sigid meraih poin dari gagalnya Wahyu mengembalikan shuttlecock, serta berlanjut dengan Paulus yang juga gagal menyeberangkan net. Kenas/Sigid pun menang 26-24.

“Tadi kita berhasil untuk mengacaukan irama permainan lawan, dan mencuri start untuk terus menyerang,” ungkap Kenas.

Menanggapi pertemuannya melawan rekan berlatihnya, Kenas berujar bahwa kesempatan mereka masih fifty-fifty.

“Besok pasti sama-sama fight, kesempatan untuk menang pun masih 50-50,” pungkasnya.

Sementara di nomor Tunggal Taruna Putra, PB Djarum harus puas dengan kegagalan yang dialami Ryan Fajar Satrio yang kalah atas Abraham Yoga dengan 20-22, 21-19 dan 16-21 di perempat final pada Jum’at (10/12) pagi. Sementara Reksy Aureza Megananda takluk ditangan Panji Akbar dengan 15-21, 21-19 dan 13-21 di semifinal pada sore harinya.

Sementara di nomor Ganda Dewasa Putra, dua pasangan Pelatnas yang merupakan jebolan PB Djarum harus bertekuk lutut di tangan para seniornya. Andrei Adistia/Rachmat Widianto menyerah ditangan Rian Sukmawan/Yonathan Suryatama Dasuki dengan 18-21 dan 16-21. Sementara Berry Angriawan/Muhammad Ulinnuha terhenti ditangan Hadi Saputra (PB Angkasa)/Rendra Wijaya, 15-21 dan 13-21.

Hasil Pertandingan Pertamina Open IV Badminton Championship 2010


Pertamina Open IV Badminton Championship 2010 Gallery